Pengendali Mimpi "iBand"

Halo sobat VYV, sobat VYV pasti pernah menonton film Inception  bukan? Dalam film ini terdapat sebuah alat yang mampu membuat sang pemeran utama Leonardo Dicaprio mampu mengendalikan 4 elemen mimpi atau dalam istilah kerennya biasa disebut Lucid Dream. Bagi pecinta ilmu Telekinesis sih, istilah ini pasti sudah tidak asing lagi, Lucid Dream adalah suatu kondisi dimana kita sadar saat kita sedang bermimpi dan lebih jauhnya lagi kita dapat mengendalikan mimpi tersebut.



Sekarang sobat VYV nggak perlu lagi capek capek latihan konsentrasi, pernapasan, dll agar bisa mencapai kondisi Lucid Dream dan dapat tidur dengan tenang karena sekarang telah terdapat sebuah ikat kepala yang bernama iBand. iBand tidak hanya sekedar membantu kita untuk Lucid Dream tetapi juga memiliki fitur fitur lain yang membantu kita untuk menghasilkan kualitas tidur yang baik.

Gimana sih cara kerjanya? Sebuah alat yang disebut dengan EEG akan mendeteksi aktivitas gelombang otak saat kita memasuki tahap REM (Rapid Eye Movement) atau kondisi saat kita sedang bermimpi, LED dari iBand akan berkedip dan mengeluarkan audio dari speaker bantal. Hal ini mampu membuat penggunanya sadar saat mereka bermimpi  tanpa harus membangunkannya.

LED Merah tanda si eneng lagi mimpi

iBand juga akan menganalisis gelombang otak, suhu, gerakan, denyut jantung pengguna saat tidur dan akan ditampilkan dalam aplikasi yang terinstall di smartphone pengguna dan memiliki alaram yang membuat penggunanya dapat bangun tidur secara alami. Sehingga selain mampu melakukan Lucid Dream iBand juga mampu mengatasi masalah tidur penggunanya.

Nah, gimana sobat VYV canggih bukan? Sekarang sobat VYV dapat ber-Lucid Dream-ria dengan iBand ini. Sekian postingan kali ini, semoga bermanfaat bagi kita semua.

Jika Semua Berjalan Lancar, Hal Yang Mustahil Hari Ini Akan Terwujud Beberapa Tahun Yang Akan Datang 








Related Posts

Pengendali Mimpi "iBand"
4/ 5
Oleh

- Dilarang memberikan komentar berbau SARA, pornografi dan provokasi
- Dilarang menyematkan link aktif
- Berkomentarlah sesuai dengan isi konten
- Komentar akan kami respon secepatnya

Terima Kasih telah berkunjung