Belajar Coding ? Ini 5 Channel Youtube Yang Harus Kamu Ketahui !

Halo sobat VYV gimana liburan tahun baru 2017 ?. Atau diantara sobat VYV udah ada yang masuk kerja atau kuliah ?. Ya emang di tahun baru ini terasa libur sangat singkat, bayangkan aja coba, hanya libur 7 hari sobb.. Ahhh rasanya itu bukan liburan. Tapi yasudahlah, syukuri ajalah yang ada. 



Di jaman sekarang ini, memiliki ketrampilan dalam bidang bahasa pemograman itu sangat memiliki banyak keuntungan lo sob. Bagaimana tidak ?. Jika kamu sudah menguasai setidaknya 2 bahasa pemograman, dan contohnya HTML dan XML kamu udah bisa menjadi seorang web designer. Dan ga tanggung-tanggung sob, seorang web design itu sekali kerja bisa buat dompet penuh sob. Makanya sob, di jaman ini bukan hanya mereka yang kuliah di bidang komputer atau IT yang hanya boleh menguasai bahasa pemograman, kita juga harus sob karena memiliki banyak keuntungan.

Namun, jika anda bertanya, saya yang bukan kuliah di bidang komputer harus belajar dari mana ?. Ya itu juga merupakan pertanyaan kompleks yang sering diajukan. Dan kali ini sob, saya akan memberikan jawaban atas pertanyaan itu. Ingat sob, sekarang ini jamannya internet, dimana semua informasi dapat kamu cari. Salah satu media yang dapat kamu gunakan untuk belajar bahasa pemograman atau coding yaitu YouTube. Baiklah, tanpa basa-basi lagi, ini dia 5 Channel YouTube untuk belajar bahasa pemograman

CEKIDOT..

1. Derek Banas



Derek Banas adalah salah satu channel yang berisikan pembelajaran pemograman. Dan kerennya, di channel ini kita dapat request topik apa yang kita inginkan. Dan Derek Banas sendiri telah memiliki 555,771 subscriber. Dan salah satu kelebihan Derek Banas yaitu memiliki tampilan yang cukup rapi yang enak dipandang mata. Bahasa pemograman yang bisa dipelajari yaitu Java, PHP, C++, HTML, Android, Ruby, Assembly, C# dan Python.

2. LearnCode.academy



Channel YouTube kedua yang bisa kamu jadikan refrensi untuk belajar coding yaitu LearnCode.academy. Dan channel satu ini juga cocok bagi kamu pemula yang ingin menjadi web design. LearnCode.academy sendiri telah memiliki 278,181 subscriber dan bahasa pemograman yang dapat kamu pelajari yaitu HTML, CSS, Server Administration dan Deployment Strategies.

Baca Juga : Mau Jadi Programmer ? Ini Dia yang Harus Kamu LAKUKAN !

3. ProgrammingKnowledge



Selanjutnya yaitu ProgrammingKnowledge yang telah memiliki 309,389 subscriber. Channel ProgrammingKnowledge juga bisa menjadi refrensi kamu untuk belajar bahasa pemograman karena ProgrammingKnowledge menyediakan tutorial pembelajaran semua bahasa pemograman.

4. TheNewBoston



Channel yang berisikan lebih dari 4200 video yang membahas coding dari tingkat dasar sampai tingkat lanjut dan sama seperti ProgrammingKnowledge, thenewboston juga menyediakan tutorial pembelajaran semua bahasa pemograman. TheNewBoston juga telah memiliki 1,444,255 subscriber.

5. Treehouse



Yang terakhir yaitu Treehouse. Channel Youtube ini telah memiliki 136,541 subscriber dan menyediakan 403 video yang dapat mengajari kamu bahasa pemograman seperti CSS, C++, Python, PHP dan juga Javascript.

Demikianlah 5 channel Youtube yang dapat menjadi refrensi bagi kamu yang ingin belajar bahasa pemograman. Namun, ada kendala yang kamu hadapi jika kamu mau belajar dar channel diatas, yaitu kamu harus memilik kemampuan berbahasa inggris yang baik. Ya mulai dari sekarang jika sobat masih belum lancar bahasa inggrisnya, ya harus dipalajari lagi biar ga ada kendala dalam belajar coding. Dan tetap semangat belajar ya sob, karena ilmu ga akan pernah habis-habisnya untuk kita pelajari.

Terima Kasih

Related Posts

Belajar Coding ? Ini 5 Channel Youtube Yang Harus Kamu Ketahui !
4/ 5
Oleh

- Dilarang memberikan komentar berbau SARA, pornografi dan provokasi
- Dilarang menyematkan link aktif
- Berkomentarlah sesuai dengan isi konten
- Komentar akan kami respon secepatnya

Terima Kasih telah berkunjung